Senin, 26 Agustus 2013

REVIEW ON: NYX THE CARIBBEAN COLLECTION - I DREAM OF ARUBA


To be honest, aku beli eyeshadow palette ini karena lapar mata. Sebenernya aku udah punya eyeshadow palette NYX S125 Be Free (review menyusul ya soalnya isinya banyak banget, hihihihi). Tapi karena di S125 ngga ada warna Rust, Copper, Blondie, Golden dan aku suka banget sama eyeshadow dengan warna warm tones, jadi lumayan lah anggap saja menambah koleksi warna untuk bereksperimen.



NYX THE CARIBBEAN COLLECTION ini ukurannya cukup praktis untuk dibawa ke mana-mana, hanya sekitar 15x4 cm. Material kotaknya  adalah plastik tebal. Warna hitam dengan desain tulisan putih membuat mini palette ini terlihat elegan.  




Isinya terdiri dari 5 warna eyeshadow dan 2 aplikator. Untuk seri  I DREAM OF ARUBA warna-warnanya adalah: Rust, Copper, Blondie, Golden, Bronze.




Ini adalah hasil swatch di tanganku (foto diambil tanpa flash). Foto yang atas adalah swatch tanpa primer, yang bawah adalah dengan primer. Aku suka banget dengan campuran warnanya yang membuat mata terlihat segar tanpa menor.  Tanpa primer warna-warnanya cukup jelas terlihat kecuali yang warna blondie. Saat diaplikasikan dengan primer warna-warnanya jadi sangat jelas. Untuk pemakaian sehari-hari ke kantor aku lebih suka pakai tanpa primer sih.  

Tekstur eyeshadow ini lembut dan mudah menempel saat diaplikasikan, jika diaplikasikan dengan primer bisa tahan hampir seharian, tanpa primer sekitar 5-6 jam. Ujung aplikator terbuat dari busa lembut sehingga nyaman saat dipakai.

So kesimpulannya, palette ini worth to buy banget. Harga di OS sekitar 110-120 ribu, dengan harga segini kalian bisa dapet high quality eyeshadow with nice 5 shades yang praktis dibawa ke mana-mana. Ngga nyesel deh beli ini meski awalnya karena laper mata, hihihihihi.

See ya on my next review Ladies !!

SAMPLE REVIEW: THE HISTORY OF WHOO HWA HYUN EYE CREAM


"Cheongidan Hwahyun eye cream is an eye cream for skin de-aging by lightening entire skin from the deep.  It revitalizes and lightens skin with contents including ginseng and powdered jade mixture, powdered deer antlers and powdered gold and tree extract and with the court beauty of Queen Jahee, who had skin of a 17 years old girl even when her age was 80.  Since the Cheongidan Hwahyun eye cream consists of nutritious extracts like expensive oriental ointments, your eye area gets brighter from the deep right after applying."

Ini adalah deksripsi produk  THE HISTORY OF WHOO HWA HYUN EYE CREAM. Seperti yang tertera pada deskripsi produknya: for skin de-aging by lightening entire skin from the deep, sepertinya memang eye cream ini yang aku butuhkan :D

Sebelum produk ini aku pernah cobain Jinyul Eye Cream, dari History of Whoo juga, tapi kurang begitu ngefek di aku. Setelah gagal dengan Jinyul, aku coba googling lagi dan menemukan cukup banyak beauty blogger yang kasih testi berhasil memudarkan mata panda setelah pakai produk ini. 

Untuk percobaan aku beli sample sachetnya. Isinya ternyata banyak juga, untuk aku 1 sachet ini bisa tahan sekitar 3 minggu dengan pemakaian hanya malam hari. Cream ini teksturnya lunak, hampir seperti lotion tapi ngga secair itu, jadi mudah merata di mata, dan terasa sejuuk di kulit, I like it! Baunya juga enak, wangi bunga yang ringan dan segar.




Setelah pakai 3 harian, efek yang kelihatan baru garis-garis di kantong mata memudar dan area mata jadi lebih lembut. Meski hasilnya ngga instant aku coba telaten terus tiap malam pakai. Aku baru notice hasilnya setelah pemakaian kurang lebih 3 mggu (alias hampir abis 1 sachet). Setelah 3 minggu mata pandaku belum benar-benar  hilang, tapi memudar. Kalau sebelumnya harus tebel-tebel kasih concealer/BB cream untuk memudarkan warnanya, sekarang kasih selapis aja concealer/BB Cream dan area mataku udah terlihat menyatu dengan tone kulit wajahku. 

Jadi aku memutuskan untuk bakalan rajin terus pakai Hwa Hyun Eye Cream ini, ngga sabar untuk bener-bener say bye bye to the panda eyes. How bout you gals? ada yang udah berhasil hilangin mata panda pakai produk ini? Atau mungkin ada rekomendasi lain untuk eye cream yang lebih oke? :D

SAMPLE REVIEW: THE HISTORY OF WHOO JINYUL EYE CREAM


Deskripsi produk:
Jinyul Eye Cream is an Oriental medicine based eye cream created from formulas used in the royal
court. It contains highly enriched gamisoyodan essence, a formula for royal ladies, and jeonggiboyuldan, a formula blended from pomegranate, Sophora flavesens, bugbane and Chinese Yam. The moment it is applied, it adheres tightly to the skin and is absorbed quickly, firming skin around the eyes loosened from aging and keeping it clear and radiant. After using Jinyul Lotion, apply carefully using fingertips and finish by pressing muscles around the eyes. 

As a person who got an horrible panda eyes, aku adalah salah satu pemburu rajin cream mata. Mata panda ini bikin susah kalo mau pakai eyeshadow, niatnya pakai warna-warna semacam coklat biar tampil natural jadinya malah kayak habis ngga tidur sebulan. And u know, finding a really matching eye concealer is not an easy job, jadi aku memutuskan untuk menghilangkan mata panda menyebalkan ini.  
Kenapa memilih coba produk ini? Karena dapet free bonusan setelah belanja dari salah satu OS, hihihi..
Isi sample sachet ini bisa tahan hingga 3 minggu. 




Teksturnya keras seperti mentega dan setelah dioleskan lama baru benar2 meresap. Untuk aroma, Jinyul Eye Cream ini berbau herbal halus banget hampir ngga kentara. Semalam, dua malam pakai belum ada perubahan apa-apa, setelah seminggu efek yang aku rasakan adalah daerah sekitar mata lebih halus, dan garis-garis halus memudar, untuk lingkaran kehitaman di bawah mata sama sekali tidak ada perubahan, huks huksss..

Meski tidak ada perubahan dalam hal memudarkan warna kehitaman di sekitar mata, tetap aku teruskan hingga habis, sambil berharap siapa tahu nanti setelah habis akan ada efek yang lebih memuaskan. Ternyata setelah kurang lebih 3 minggu pemakaian, lingkaran hitam yang membandel tetap tidak beranjak.

Tapii setelah dilihat lagi dari deskripsi produknya, mungkin Jinyul ini manfaat utamanya memang adalah untuk mengencangkan kantong mata yang kendor karena penuaan: “… firming skin around the eyes loosened from aging and keeping it clear and radiant”. Memang manfaat yang aku dapat dari eye cream ini adalah daerah sekitar mata lebih lembut dan garis-garis halus jadi berkurang aja sih.

Setelah googling-googling, aku menemukan dari produk The History of Whoo yang lebih tepat untuk mencerahkan lingkaran hitam adalah Hwa Hyun Eye Cream. Untuk Hwa Hyun ini aku review di next post yah, see ya !!